resep udang tepung roti

Pada kali ini saya akan memberikan beberapa resep udang tepung roti yang crispy. Karena selain dari enak dan mempunyai banyak kandungan manfaat dari udangnya makanan inilah sangat cocok untuk dijadikan cemilan bareng keluarga ketika santai ataupun dijadikan sebagai lauk pauk tambahan.

resep udang tepung roti

1. Resep Udang Tepung Roti yang Crispy

Bahan-Bahan Dalam Resep Udang Tepung Roti :

  • Udang
  • Tepung trigu
  • 2 siung bawang putih
  • Tepung roti
  • Telur
  • Merica

Cara Membuat :

  1. Yang pertama kita buat adonan basah taruh di wadah 1 dan masukan bawang putih,merica, garam, royco yang sudah di haluskan kemudian campur dengan 2 telur ayam dan air kurang lebih 5 sendok makan.
  2. Untuk adonan kering di wadah 2 dan tambahakan tepung trigu 1/4, maizena 4 sendok makan
  3. Adonan kering di wadah 3 berisi tepung roti, dan kalo bisa cari tepung panir yang warnanya kuning biar warnannya cantik.
  4. Masukkan udang yang sudah dibersihkan, belah sikit buang benang di punggung nya,cuci bersih kasih perasn lemon garam dan maizena agar amis nya hilang lalu cuci lagi
  5. Celupkan ke wadah 1-2-3 sambil diluruskan punggungnya ya, kalo mau tambah gede lagi habis wadah 3 balik lagi ke wadah 1-3-1-3 jadi nya tebel tebel
  6. Masukkan ke freezer 30 menit agar bumbunya meresap dan tepung rotinya gak gampang rontok
  7. Goreng dengan api kecil agar matang sampe dalam,siap disantap dengan saus pedas atau mayones

2. Resep Udang Tepung Roti Saus Keju

Bahan-Bahan :

  • 500 gr dang pacet
  • 100 gr terigu
  • 3 gr merica
  • 3 gr garam
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdt kecap ikan
  • 2 sdm air lemon
  • 150 gr air
  • 250 gr panir
  • 500 gr minyak
  • 1 sdm mentega
  • 20 gr bawang bombay
  • 2 sdm cincang
  • 300 ml susu UHT
  • 50 gr KRAFT Cheddar, di parut

Cara membuat :

  1. Bahan Utama : Buang kepala dan kulit udang pacet. Kemudian, tusuk dengan tusuk gigi supaya udang tetap lurus.
  2. Bumbui udang dengan rendaman air lemon, kecap ikan, bawang putih yang telah dihaluskan, dan garam, lalu diamkan 10 menit hingga semua bumbu meresap ke dalam udang. Campur terigu, air, garam, merica, lalu aduk rata.
  3. Celupkan satu persatu udang yang telah dibumbui ke dalam adonan tepung, kemudian balurkan menggunakan panir. Diamkan selama beberapa menit.
  4. Goreng dengan minyak panas, dan sajikan dengan saus keju kraft cheddar.
  5. Untuk saus kejunya, panaskan mentega, lalu tumis bawang bombay hingga harum dan bening. Masukkan terigu, aduk sampai semuanya rata hingga adonan mengental.
  6. Tuang susu sedikit demi sedikit hingga semua adonan larut. Masukkan keju krafy cheddar lalu aduk rata. Jangan lupa untuk disaring agar saus menjadi lebih halus.

Manfaat Dari Udang Goreng :

resep udang tepung roti

 

  1. Baik untuk kesehatan otak
    Dalam mengkonsumsi udang goreng ini tentunya terdapat salah satu manfaat yang dapat memberikan nutrisi penting bagi otak yang salah satunya seperti omega-3 sehingga dapat menjadikan otak sehat dan berkembang dengan baik.
  2. Mencegah penyakit kanker
    Salah satu penyakit yang ditakuti oleh banyak orang yaitu penyakit kanker, karena sangat mematikan. Dan untuk mencegahnya ini beragam cara yang dapat dilakukan salah satunya dengan mencukupkan kebutuhan mineral tubuh seperti selenium yang banyak juga terkandung pada udang goreng.
  3. Membantu menyeimbangkan kadar hormon dalam tubuh
    Dari tingginya kandungan protein yang ada pada udang goreng ini juga bermanfaat untuk membantu tubuh dalam proses memproduksi hormon. Tidak hanya sampai di situ protein juga membantu untuk menyeimbangkan kadar hormon sehingga tidak ada yang berlebihan. Untuk memaksimalkan hal ini sebaiknya anda mengkonsumsi udang dibarengi dengan melakukan olahraga secara teratur.
  4. Mengurangi risiko depresi
    Dengan terpenuhinya kebutuhan omega-3 tubuh maka salah satu manfaat yang kita dapat dari udang goreng ini adalah terhindarnya kita dari penyakit depresi serta dapat membantu untuk mengembalikan mood sehingga pikiran menjadi segar dan cerah kembali.
  5. Antiinflamasi
    Udang goreng ini juga memiliki sifat antiinflamasi sehingga dapat membantu untuk mencegah dan mengatasi peradangan yang dialami oleh tubuh nyeri, seperti bengkak, timbulnya kemerahan pada kulit, rasa panas, dan lain sebagainya.

Demikian tadi resep udang tepung roti, dan untuk lebih lanjut anda bisa membaca artikel resep udang crispy. Selamat mencoba dirumah.

By Peri Juniar

Di manfaatcara.com, saya berperan sebagai penulis yang sangat tertarik pada perkembangan teknologi, terutama di bidang IT. Saya dengan antusias berbagi informasi seputar bisnis dan berbagai tips terbaru dengan pembaca. Semangat belajar dan semangat berbagi pengetahuan adalah prinsip yang selalu saya pegang.