resep mochi ice cream

Resep Mochi Ice Cream terbuat dari beras ketan yang nantinya akan ditumbuk hingga lembut dan lengket, kemudian dibentuk jadi bulat. Mochi  Seringkali dibuat dan dikonsumsi pada saat perayaan tradisional Mochitsuki  yaitu, perayaan tahu baru Jepang. Yuk, langsung saja ke resepnya!

Resep Mochi Ice Cream

resep mochi ice cream

Bahan-Bahan :

  • 125 gr tepung ketan
  • 150 ml air
  • 1 sdm susu bubuk
  • 80 gr gula pasir
  • sesuai selera Pewarna
  • 1 bungkus kecil biskuit oreo
  • 100 ml SKM
  • 200 ml susu cair
  • 50 gr tepung ketan sangria

Langkah-Langkah :

  1. Campur dan aduk rata SKM dan susu cair.
  2. Hancurkan biskuit oreo. Ga perlu terlalu hancur biar msh ada teksturnya.
  3. Masukkan biskuit oreo secukupnya di dalam cetakan kue talam. Lalu masukkan campuran susu. Jangan terlalu penuh karena nanti mochi tidak bisa ditutup. Masukkan freezer sekitar 2 jam hingga membeku.
  4. Setelah es krim biskuit nya sdh mengeras dan membeku selanjutnya membuat lapisan mochi nya. Campurkan tepung ketan, gula pasir dan susu bubuk lalu tambahkan air sedikit demi sedikit hingga semua tercampur rata.
  5. Jika ingin membuat variasi warna maka bagi adonan sesuai warna yg diinginkan. Sy membaginya menjadi tiga utk diberi warna pink, biru, dan hijau.
  6. Kukus adonan hingga matang. Jangan lupa beri kain pada penutup panci agar tidak ada air yg menetes.
  7. Sambil menunggu adonan dikukus, sangrai tepung ketan.
  8. Jika adonan sudah terlihat mengkilap dan kenyal selanjutnya mulai lepaskan adonan mochi dari tempatnya. Letakkan di wadah bersih yg telah diberi taburan tepung ketan sangrai. Letakkan mochi kemudian beri taburan tepung ketan sangrainya lagi kemudian pipihkan menggunakan rolling pin. Potong menjadi beberapa bagian.
  9. Taruh adonan mochi ke cetakan talam lalu masukkan es krim biskuitnya kemudian tutup kembali dengan adonan mochi. Tekan pinggirannya agar ujung mochi tertutup dan terpotong otomatis.
  10. Tutup mochi dgn wrapping plastic dan masukkan ke dalam kulkas hingga membeku.
  11. Mochi Ice Cream siap dinikmati.

Manfaat Kue Mochi

resep mochi ice cream

1. Kandungan Tepung Beras

Tepung beras mempunyai kandungan yang sama dengan beras utuh. Kandungan yang terdapat di dalam tepung beras diantaranya: Karbohidrat, Kalsium, Protein, Zat Besi, Vitamin C. Bermacam-macam kandungan yang ada didalam tepung beras ini diketahui tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan saja, namun juga memiliki manfaat untuk kecantikan kulit.

Banyak jenis makanan yang berbahan dasar tepung beras. Tidak hanya lezat tapi juga sangat mengenyangkan, mengkonsumsi makanan yang terbuat dari tepung beras ini memiliki bermacam-macam manfaat untuk kesehatan tubuh kita. Tidak hanya menjadi makanan olahan saja, tetapi tepung beras juga banyak digunakan saat mentah sebagai bahan kecantikan wajah.

2. Menjaga Kesehatan Tulang

Bukan hanya susu saja yang memiliki kandungan kalsium. Tepung beras juga memiliki kandungan kalsium di dalamnya, yang sangat baik dimanfaatkan untuk memelihara kesehatan tulang.

Mengkonsumsi makanan yang diolah dari tepung beras juga dapat dijadikan salah satu cara yang ampuh sebagai pelengkap kebutuhan kalsium tulang harian, apabila anda tidak terlalu suka atau bahkan alergi dengan protein dari susu segar. Dengan terpenuhinya kebutuhan kalsium untuk tulang, tulang dapat terhindar dari osteoporosis.

3. Mencegah Anemia

Tidak hanya bayam yang memiliki kandungan zat besi. Tepung beras juga mengandung zat besi di dalamnya. Banyak makan makanan yang terbuat dari tepung beras sangat membantu sel darah dalam mengikat oksigen didalam tubuh. Dengan sirkulasi oksigen dalam darah yang lancar, tubuh akan terhindar dari anemia yang sering dialami karena kekurangan zatbesi.

4. Meningkatkan Metabolisme

Energi tubuh yang cukup sangat membantu meningkatkan metabolisme didalam tubuh. Karbohidrat yang terkandung didalam tepung beras untuk sumber energi pada tubuh, bisa membantu untuk membakar kalori lemak didalam tubuh. Kalori bisa terbakar saat tubuh sedang menjalani aktivitasnya.

5. Mencegah Terjadinya Panas Dalam

Panas dalam juga dapat diatasi dengan menggunakan tepung beras. Kandungan vitamin C yang ada di dalam tepung beras sangatlah dapat membantu untuk meredakan dan mencegah panas dalam saat menyerang tubuh.

6. Menurunkan Berat Badan

Mengkonsumsi tepung beras juga dapat membantu untuk menurunkan berat badan anda. Jika jumlah kalori mengkonsumsi tepung beras tidaklah terlalu banyak atau cukup, maka kalori juga bisa dibakar saat melakukan aktivitas metabolisme yang dilakukan oleh tubuh, itu disebabkan karena kandungan karbohidrat yang sangat membantu saat proses membakar lemak didalam tubuh sehingga sangat membantu dalam proses menjaga berat badan. cara lainnya yang dapat dicoba adalah dengan manfaat kembang kol 2

7. Melancarkan Pencernaan

Mengkonsumsi tepung beras baik dikonsumsi bagi beberapa orang yang sedang mengalami gangguan pencernaan yang mengharuskan mengkonsumsi makanan yang lembut agar dapat dengan mudah diserap oleh usus. Serat yang terkandung di dalam tepung beras dapat mengurangi rasa sakit ketika tubuh sedang mengalami masalah pencernaan.

Itu lah beberapa manfaat dari Resep Mochi Ice Cream yang bisa kita ketahui.  Jika teman-teman ingin mencari resep yang lain silahkan membaca artikel berikut Resep Kue Mochi teman-teman juga akan menemukan manfaat selengkapnya disana, semoga bermanfaat semua yang sudah saya share disini, dan sering-sering berkunjung di website kami ya…Selamat Mencoba!

By Kevin

Saya memegang peran sebagai penulis di manfaatcara.com, dengan minat dan ketertarikan yang mendalam terhadap perkembangan teknologi, khususnya di dunia IT. Saya sangat senang belajar berbagai hal dan senang berbagi informasi seputar bisnis serta berbagai tips terkini dengan pembaca. Semangat belajar dan semangat berbagi pengetahuan adalah hal yang selalu saya jaga dengan baik.