Resep Jus Semangka terpilih menjadi topik yang akan saya bahas pada artikel kali ini dan pastinya akan saya bagikan juga resep beserta manfaatnya juga kepada teman-teman semua. Tidak hanya bisa dikonsumsi dengan secara langsung saja, tapi buah semangka juga bisa diolah menjadi jus semangka yang segar loh! Yuk, Chek It Out!
Resep Jus Semangka
Bahan–Bahan :
- 1/4 daging buah semangka tanpa biji dari 1 buah semangka yang utuh
- 5 sdm susu kental manis bisa juga sesuai selera
- Air es 200 ml
Langkah–Langkah :
- Siapkan bahan – bahannya.
- Masukkan potongan buah semangka pada gelas blender tersebut, tambahkan susu kental manis dan juga air es.
- Blender hingga buah semangka hancur.
- Sajikan di gelas dan siap untuk dinikmati.
Manfaat Jus Semangka
1. Mencegah Impoten
Manfaat buah semangka secara alami bisa dirasakan untuk pria. Semangka bisa digunakan untuk obat kuat pria yang bisa menjaga kesuburan. Dengan mengonsumsi buah semangka, maka bisa mengobati dan juga mencegah impoten. Impoten merupakan kondisi ketika penis tidak mampu ereksi atau mempertahankan ereksi meskipun adanya rangsangan seksual.
2. Mengatasi Lemak yang Menumpuk
Kandungan asam amino citruline yang dimiliki oleh semangka bisa secara efektif mengatasi lemak yang menumpuk dalam tubuh. Semangka bisa melemahkan sel-sel lemak dalam tubuh dan juga melarutkannya dalam saluran pencernaan. Dengan manfaatnya ini, maka semangka bisa anda gunakan jika sedang menjalani program diet.
3. Menyehatkan Jantung
Semangka sangat kaya akan likopen yang bisa melindungi tubuh dari kolesterol jahat. Hal ini yang membuat semangka bisa membantu menjaga kesehatan jantung.
4. Membantu Mencukupi Kebutuhan Gizi Harian
Semangka merah termasuk buah yang rendah akan kalori. Ada banyak kandungan gizi yang dimiliki oleh semangka. Kandungan yang dimilikinya sangat bagus untuk memenuhi kebutuhan gizi yang dibutuhkan oleh tubuh.
5. Menurunkan Tekanan Darah
Manfaat semangka selanjutnya yaitu bisa membantu menurunkan tekanan darah. Buah ini mempunyai efek yang sangat baik bisa mengatasi tekanan yang terlalu berat pada pembuluh darah. Hal ini yang membuat semangka sangat bermanfaat untuk mencegah penyakit hipertensi.
6. Mencegah Dehidrasi
Semangka mempunyai 92% kandungan air di dalamya. Kandungan air yang tinggi ini bisa membantu mencegah dehidrasi.
7. Menjaga Kelembapan Kulit
Kandungan tinggi air yang dimiliki semangka ini juga bisa memberikan kelembapan pada kulit. Jika anda mempunyai masalah kulit kering. Anda bisa mengonsumsi semangka untuk membantu mengobatinya. Kulit yang kering bisa disebabkan oleh kurangnya kandungan air di dalam tubuh. Selain dikonsumsi dengan cara langsung, anda juga bisa menggunakan semangka sebagai masker untuk wajah anda.
8. Melindungi Fungsi Saraf
Manfaat semangka selanjutnya juga bisa membantu melindungi fungsi saraf. Semangka mempunyai kandungan kalium yang bisa membantu mengatur fungsi saraf.
9. Mengatasi Sembelit
Sembelit atau sulit buang air besar disebabkan oleh berbagai hal salah satunya yaitu kurangnya serat di dalam tubuh. Buah semangka yang tinggi kandungan air, bisa menjadi solusi untuk mengatasi kondisi tersebut.
10. Menjaga Kesehatan Ginjal
Kandungan potasiun di dalam semangka bisa membantu membersihkan endapan beracun di ginjal. Semangka juga bermanfaat untuk mengurangi konsentrasi pada asam urat. Sehingga bisa membantu mengurangi kerusakan ginjal dan juga pembentukan batu ginjal. Kandungan airnya yang tinggi juga bisa mendorong untuk buang air kecil yang bisa membantu membersihkan ginjal.
11. Menjaga Kesehatan Rambut
Semangka juga baik untuk menjaga kesehatan rambut kita. Vitamin A yang terdapat di dalamnya bisa membantu batang rambut untuk tetap lembap.
12. Mengatasi Nyeri Otot
Senyawa asam amino citruline yang terdapat dalam semangka bisa membantu meredakan nyeri pada otot. Senyawa ini membuat otot menjadi lebih santai dan bisa meredakan ketegangan. Banyak orang yang mengonsumsi semangka sesudah melakukan olah raga.
13. Mencegah Kanker
Kandungan vitamin C dan juga likopen yang tinggi pada semangka. Sangat berperan penting untuk melindungi tubuh dari radikal bebas. Radikal bebas adalah salah satu yang menyebabkan penyakit kanker. Selain itu, semangka juga mempunyai senyawa antioksidan yang berperan pula untuk mencegah pertumbuhan sel-sel kanker yang berkembang.
Demikianlah artikel tentang Resep Jus Semangka. Jika teman-teman mempunyai usaha kedai jus. Saya memiliki saran untuk mesin tutup gelas yang canggih dan terbaru yaitu Mesin Cup Sealer. Teman-teman juga akan menemukan spesifikasi lengkapnya disana, dijamin murah dan pelayanannya juga maksimal loh! Sekian dan terima kasih.