Resep Ikan Salem Bumbu Sarden Homemade merupakan salah satu ikan favorit keluarga. Biasanya banyak dijual dalam bentuk ikan cuwek atau ikan pindang istilahnya bagi orang Jawa Timur. Dagingnya lebih lembut bila dibandingkan ikan tongkol dan rasanya lebih gurih. Cara Membuat Rica Rica Kambing Segar Nagih yang gurih juga ada loh diartikel sebelumnya.
Ikan salem dalam bentuk olahan biasanya dimasak dengan cara digoreng saja, di balado setelah sebelumnya di goreng maupun diolah menjadi sarden . Nah kali ini kita akan mengolah ikan salem segar menjadi ikan sarden untuk menu makan siang nanti. Waktu yang dibutuhkan untuk mengolah cukup singkat.
Resep Ikan Salem Bumbu Sarden Homemade
Bahan – bahan yang dibutuhkan :
- 1 ekor ikan salem segar ukuran sedang (500 gr)
- 1 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 1 buah cabai merah besar
- 2 cm kunyit
- 1 iris jahe
- 3 lembar daun jeruk
- 1 sdt garam
- 1 sdm gula
- 350 ml air
- 2 sdm minyak goreng untuk menumis, bukan minyak yang dibuat dari Alat Destilasi Minyak Atsiri loh
Cara membuat
- Bersihkan ikan yang sudah dibuang isi perutnya dengan mencucinya di air mengalir. Kemudian potong-potong menjadi 4 bagian
- Kupas bawang merah, bawang putih, cabai, tomat, kunyit dan jahe. Cuci bersih dan rajang
- Panaskan wajan berisi minyak goreng, kemudian tumis bumbu hingga harum
- Tambahkan 350 ml air dan daun jeruk. Masak hingga mendidih (kurang lebih 3 menit)
- Masukan ikan ke dalam tumisan lalu tambahkan garam dan gula. Masak hingga matang
- Angkat sarden dan tuang ke dalam mangkuk
Ikan salem ada yang menyebut juga dengan nama sungli salem. Jenis ikan ini diyakini masih keluarga ikan salmon, sehingga ada pula yang menyebut sebagai salmon lokal asal Indonesia terutama di perairan laut Jawa.
Keunggulan serta manfaat kesehatan dari salem, misalnya mengandung kalsium yang bermanfaat bagi kesehatan. Pasalnya, jika kekurangan kalsium dapat memicu beberapa keluhan kesehatan, misalnya nyeri pada otot serta persendian, tulang keropos, kekebalan tubuh menurun serta daya ingat melemah.
Selain itu sebagian wanita sering merasa nyeri pada perut saat datang bulan, sebab dipicu kekurangan kalsium, zat besi atau juga karena ada gangguan lain. Salah satu terapi alaminya, yakni rutin mengkonsumsi olahan ikan salem. Tak ketinggalan dengan rutin mengonsumsi ikan salem juga membantu mencukupi kebutuhan kalsium, fosfor serta vitamin D yang sangat berperan dalam pertumbuhan anak maupun remaja.
Bagi kaum wanita, dengan rutin mengkonsumsi ikan salem diyakini bisa membantu menghindarkan dari risiko terkena kanker payudara. Tak kalah penting, kandungan vitamin B kompleks yang terdapat pada ikan salem bisa berkhasiat mencegah migren atau sakit kepala sebelah. Ikan salem pun diyakini bisa membantu mencegah dan melawan anemia ataupun membantu pembentukan sel darah merah, sehingga tubuh tak mudah lemas dan segar kembali.
Jenis ikan laut yang berkhasiat, yakni cakalang. Olahan ikan ini antara lain bisa sebagai ikhtiar dalam pencegahan penyakit alzheimer. Bahkan ikut berperan mencegah penuaan dini, sebab daging ikan cakalang mengandung vitamin A, C dan D. Kandungan vitamin dan protein pada cakalang pun diyakini bisa menjadikan kulit tetap fleksibel dan elastis. Bahkan kandungan vitamin D-nya sangat dibutuhkan dalam pertumbuhan tulang dan gigi. Alhasil, cocok untuk rutin diberikan kepada anak-anak saat masa pertumbuhan.
Nah.. begitulah Resep Ikan Salem Bumbu Sarden Homemade dan beberapa informasi tentang Ikan Salem itu sendiri. Silahkan mencoba dipraktekan dirumah ya bun, semoga keluarga pada doyan yak hehe buat yang ga suka ikan laut, cobain dimasakin pake Pindang Bumbu Sarden Bikin Ketagihan. Terimakasih 🙂