Lagi cari resep kuliner ringan dengan bahan dasar buah pisang yang enak? Pada artikel ini akan dibahas mengenai cara membuat piscok dengan coklat bubuk yang mudah dan enak dengan bahan yang sederhana dan tentunya dapat dibuat dirumah. Juga akan dibahas mengenai jenis pisang apa saja yang pas banget untuk digoreng.
Cara Membuat Piscok dengan Coklat Bubuk
Pisang coklat merupakan salah satu olahan pisang yang populer dikalangan masyarakat Indonesia. Mencarinya pun mudah, karena kuliner ini hampir bisa ditemukan di sudut – sudut jalan setiap kota di Indonesia. Karena bahan utamanya hanya pisang dan coklat yang tentu mudah didapat, kalian juga bisa membuat olahan pisang coklat ini dirumah loh.
Berbeda dengan cara membuat pisang coklat kulit lumpia, membuat pisang goreng ini tidak perlu menggunakan kulit lumpia. Selain bahan tersebut, tambahan bahan lainnya juga hanya coklat. Sehingga biaya yang dikeluarkan untuk membuatnya pun masih cukup terjangkau untuk semua kalangan. Nah, berikut ini cara membuat piscok dengan coklat bubuk yang mudah dan enak.
Bahan :
- Ambil 1 sisir pisang.
- Ambil 1 sachet tepung pisang goreng.
- Siapkan 1/4 gram tepung terigu.
- Ambil 25 gram keju.
- Sediakan 1 sendok makan coklat bubuk.
- Ambil 1 sendok makan mentega / margarin (boleh di skip).
- Gunakan 1/4 senduk teh garam.
- Ambil 1/2 sendok teh gula.
- Siapkan 1 buah telur (boleh skip).
Cara Membuat Piscok dengan Coklat Bubuk :
- Pertama, belah pisang menjadi dua bagian pada tiap bijinya,.
- Kemudian masukan semua bahan jadi 1 lalu di beri air kurang lebih 100 – 250ml sesuai dengan selera. Jika
- mau tekstur kental airnya sedikit saja.
- Selanjutnya, aduk rata sampai dirasa sudah tercampur semua, lalu cicipi dahulu, jika suka manis bisa
- ditambah gula, jika tidak terlalu suka manis bisa di beri garam secukupnya hingga rasa pas.
- Kemudian, setelah adonan selesai masukkan pisang kedalam adonan, sambil panaskan minyak.
- Setelah minyak panas, masukkan pisang yang sudah terlumur adonan lalu goreng hingga kecoklatan.
- Goreng pisang dengan api ukuran sedang saja agar matang merata.
- Setelah matang lalu tiriskan, dan siap dihidangkan.
Baca Juga : Cara Pembuatan Briket Dari Tempurung Kelapa
Jenis Pisang yang Pas untuk di Goreng
1. Pisang Raja Bulu
Jenis pisang ini punya rasa yang legit dan aroma yang harum. Memiliki ukuran sedang dengan panjang 25 – 35 cm. Bagian kulitnya lumayan tebal dan berwarna kuning dengan tanda titik-titik hitam saat matang. Disebut pisang raja bulu karena memiliki daging yang tebal dan berbulu. Warna daging buahnya sendiri putih kemerahan.
Selain cocok diolah menjadi pisang goreng, pisang jenis ini bisa diolah menjadi pisang kukus dan beberapa olahan kue tradisional seperti kue nagasari, dan kue bolu pisang. Pasti kalian pernah membuat atau mencicipi olahan dari pisang ini kan?
2. Pisang Raja Uli
Pisang jenis ini punya karakter rasa yang manis dan pulen. Panjangnya sekitar 18 cm dan memiliki kulit yang tebal dan berwarna kuning cerah. Daging dalam buah ini berwarna putih sedikit kuning. Aroma yang keluar dari pisang ini juga tidak kalah harum dari pisang raja bulu. Selain cocok digoreng, pisang ini juga nikmat bila direbus.
3. Pisang Kepok
Nah, pisang ini paling umum diolah dalam bentuk gorengan. Pisang jenis ini punya daging agak gemuk dan bentuk buah yang agak pipih, sehingga sering disebut juga dengan pisang gepeng. Ketika masih mentah warna kulitnya hijau dan akan berubah menjadi kuning jika sudah matang. Kalian bisa pilih pisang kapok yang berwarna kuning untuk membuat pisang goreng karena rasanya lebih enak dan pulen.
4. Pisang Nangka
Pisang nangka punya ukuran sedang dengan panjang 24-28 cm. Berbeda dengan pisang kebanyakan, pisang ini warna kulitnya hijau tua polos pada saat matang. Daging buahnya sendiri berwarna kuning tua dan memiliki karakter rasa asam manis. Selain cocok diolah menjadi pisang goreng, pisang nangka juga cocok diolah menjadi keripik, tepung, dan kolak pisang.
5. Pisang Tanduk
Selain pisang kepok, pisang jenis ini juga populer untuk digoreng. Karena bentuk pisang ini ujungnya runcing menyerupai tanduk orang menyebutnya dengan pisang tanduk. Ukuran pisang ini cukup besar dengan panjang sekitar 30-40 cm. Kulit buahnya berwarna cokelat kemerahan dan akan terdapat berbintik-bintik cokelat saat matang. Daging buahnya sendiri berwarna kuning kemerahan.
Nah, seperti itulah cara membuat piscok dengan coklat bubuk yang mudah dan enak. Membuatnya saat cuaca mendung dan dingin seperti sekarang ini tentu akan lebih terasa nikmat untuk dikonsumsi. Semoga bisa membantu untuk kalian yang sedang mencari resep pisang goreng yang enak. Terimakasih sudah membaca dan selamat mencoba.