Pada kesempatan ini saya akan berbagi tentang cara masak ayam bakar yang sangat mudah dibuat. Rasa masakan ini pun cukup enak dan tak terkalahkan dengan restoran lainnya.
Ayam merupakan salah satu bahan makanan yang mudah dikreasikan menjadi olahan apapun. Salah satu ayam bakar yang telah menjadi favorit oleh banyak orang. Kalau biasanya kamu harus membeli di restoran, coba deh sekarang bikin sendiri di rumah.
Ayam Bakar
Adalah makanan olahan yang berasal dari bahan utama berupa ayam yang dibakar dengan bumbu madu atau bumbu lainnya. Bahan yang berupa madu menghasilkan rasa yang unik yaitu rasa manis dan gurih. Olahan daging ayam ini merupakan olahan ayam yang sudah memasuki perkembangan dari ayam goreng yang dijual sengan rasa yang biasa dipasaran tetapi juga diberikan inovasi oleh tambahan bahan yang berupa madu.
Komposisi bahan ayam bakar ini yang meresap sangat dalam ke daging ayam membuat tekstur daging bakar madu menjadi lebih terasa empuk dan bumbu lebih meresap hingga kedalam daging ayam. Apalagi, aroma ayam bakar yang memiliki aroma sangat khas dan lebih kuat dibandingkan dengan ayam bakar lainnya sehingga ayam bakar ini sangat menggugah selera makan yang diinginkan memakannya.
1.Resep Ayam Bakar Bumbu Bali
Bahan Bahan:
- Ayam 1 ekor, dipotong jadi empat bagian
- 1 butir jeruk nipis, ambil air perasannya
- 1 batang serai
- 2 lembar daun jeruk
- 1 sendok teh asam jawa
- 2 sendok makan kecap manis
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh gula merah
- 150 ml air
- Minyak secukupnya
Bumbu Halus:
- 5 siung bawang putih
- 10 buah bawang merah
- 5 buah cabai merah
- 4 butir kemiri
- 2 cm kunyit
- 4 cm kunyit
- 1 sendok teh terasi
Cara Membuat:
- Cuci bersih ayam, lumuri dengan air perasan jeruk nipis. Diamkan sesaat, bilas kembali hingga bersih.
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus bersama dengan serai dan daun jeruk sampai berbau harum.
Masukkan ayam, aduk aduk sampai bumbu merata dan melumuri ayam. - Tuang air dan masukkan asam jawa, kecap, garam, serta gula merah. Aduk rata dan biarkan sampai kuah menyusut dan meresap kedalam daging. Lalu matikan api.
- Panaskan alat untuk memanggang atau bakaran. Panggang atau bakar ayam sembari dioles dengan sisa bumbu hingga kecokelatan kering di kedua sisinya.
- Angkat dan siap disajikan.
2.Resep Ayam Bakar Padang
Bahan Bahan yang Dibutuhkan:
- 8-10 potong ayam
- 300 ml santan dari
- 4 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai, memarkan
- 1 buah jeruk nipis
- 1 lembar daun kunyit (opsional), simpulkan
- garam secukupnya
- kaldu bubuk secukupnya (opsional)
- margarin secukupnya
Bumbu Halus:
- 1 ons cabai merah keriting
- 10 buah cabai rawit merah
- 5 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 3 butir kemiri
- Kunyit 1 ruas
- Jahe 1 ruas
- Laos 1 ruas
- Ketumbar 1 sdm
Cara Membuat:
- Lumuri ayam yang sudah dicuci bersih dengan air jeruk nipis, lalu diamkan.
- Masak santan, bumbu halus, lalu tambah dengan daun kunyit, daun jeruk, serai, dan juga daun salam hingga kuah mendidih sambil diaduk sesekali.
- Masukkan ayam, kemudian bumbui dengan garam dan kaldu bubuk (opsional).
- Masak sampai santan menyusut.
- Olesi panggangan dengan margarin, panggang ayam. Boleh sambil diolesi sisa bumbu ungkep.
- Ayam bakar siap untuk dihidangkan dengan nasi hangat.
Tips Membuat Ayam Bakar
1.Sebelum Ayam Diolah
Pastikan daging ayam telah berada dalam suhu ruangan. Ayam yang masih dingin karena baru keluar dari freezer atau kulkas akan membutuhkan waktu yang lebih lama untuk matang meresap secara merata. Akibatnya, walaupun bagian luarnya telah matang, bagian dalam ayam belum cukup matang. Padahal jika dimasak dengan waktu yang lama, daging ayam tentu akan gosong.
2.Sebelum Dibakar
Sebaiknya daing ayam diungkep terlebih dahulu bersamaan dengan bumbu menggunakan api kecil sampai matang. Biasanya ayam negeri membutuhkan waktu ungkep sekitar 45 menit, sedangkan ayam kampung membutuhkan waktu sekitar 1 jam. Selain mencegah ayam menjadi gosong karena dimasak dengan waktu lama, hal ini pun juga akan membuat bumbu lebih meresap kedalam daging.
Setelah diungkep, ayam tidak perlu dibakar terlalu lama. Ayam cukup dibakar hingga bagian luarnya kecokelatan, tapi bagian dalamnya pasti telah matang sempurna.
3.Menggunakan Api Sedang
Hindari memasak dengan api cukup besar ataupun arang dengan api berkobar karena itu juga dapat membuat daging ayam akan mudah gosong bahkan tidak matang dengan merata. Dalam memanggang ayam menggunakan oven ataupun panggangan listrik juga bisa menjadi pilihan untuk mendapatkan ayam bakar yang sangat matang merata. Masakan ini menurut saya juga bisa dinikmati dengan adanya kopi janji jiwa yang sangat menggugah selera ini.
Mungkin hanya itu ulasan tentang cara masak ayam bakar yang sangat enak dan sederhana. Selamat Mencoba!